LUBUKLINGGAU-Wacana KPU Kota Lubuklinggau untuk mempercepat pelaksanaan Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) dan Wakil Kepala Daerah Kota Lubuklinggau disambut positif oleh walikota. Dalam hal ini Pemerintah Kota (Pemkot) Lubuklinggau menyerahkan sepenuhnya teknis pelaksanaan Pemilukada kepada KPU Kota Lubuklinggau.
“Pemilukada dipercepat tidak ada masalah bagi kami. Kita hanya mengikuti aturan dan mengenai teknisnya kita serahkan kepada KPU Kota Lubuklinggau andaikata 2012 Pemilukada dilaksanakan silakan saja,” ungkap Walikota Lubuklinggau, Riduan Effendi, kepada wartawan koran ini usai menghadiri rapat paripurna penyampaian pendapat akhir fraksi terhadap nota keuangan dan Raperda Kota Lubuklinggau tentang perubahan APBD tahun anggaran 2010 di Gedung DPRD Kota Lubuklinggau, Selasa (3/8).
Menurut walikota, untuk pelaksanaan Pemilukada tergantung kesiapan dan petunjuk dari KPU pusat dan KPU Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel). Kendati demikian, dirinya berpendapat alangkah baiknya Pemilukada di serentakkan pada 2013. Sebab beberapa daerah di Sumsel juga akan melaksanakan Pemilukada.
“Kalau pemerintah siap untuk melakukan Pemilukada. Hal itu sudah dilakukan, seperti pendataan penduduk oleh Badan Pusat Statistik (BPS) melalui sensus penduduk, beberapa waktu lalu. Tetapi, menurut analisa saya untuk penghematan pelaksanaan Pemilukada lebih condong disamakan 2013 saja. Sebab, selain Kota Lubuklinggau Pemilukada juga akan dilaksanakan di Prabumulih, Pagar Alam, Lahat, Banyuasin, Palembang dan Gubernur. Dengan begitu biaya yang dikeluarkan lebih ringan. Kalau dimajukan 2012 berarti Lubuklinggau saja dan itu memberatkan anggaran,” paparnya.
Berdasarkan aturan, Pemilukada bisa dilaksanakan tiga bulan sebelum pelantikan. Kalau melihat jadwal pelantikan Walikota Lubuklinggau, beberapa waktu lalu, dilakukan pada Februari. Berarti kalau tiga bulan sebelumnya bisa November, Desember 2012 dan juga bisa Januari 2013. Adapun tujuan percepatan pelaksanaan Pemilukada agar proses pelantikannya nanti bisa lebih matang. Oleh karena itu, saat ini KPU Kota Lubuklinggau selalu mengupdate data apalagi terkait Daftar Pemilih Tetap (DPT). Sehingga, bisa meminimalisir kesalahan yang terjadi pada proses Pemilukada.(07)
Rabu, 04 Agustus 2010
Walikota Setujui Pemilukada Dipercepat
Edisi
Rabu, Agustus 04, 2010
0
komentar
Diposting oleh
linggaupos
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar